-->

Rabu, 07 September 2011

Cara Login Lebih Dari Satu Account Secara Bersamaan

source: http://br.mozdev.org/multifox/
Punya account klonengan (lebih dari satu) dalam satu website yang sama? Misalkan, bikin akun Facebook atas 2 ID. Punya 2 account di Twitter. Punya 3 account di Gmail. Lalu, anda ingin membukanya secara bersamaan?

Namun tentunya, anda tidak dapat membuka account lain anda kecuali jika anda telah me-logout kan account yang satunya lagi? Dengan kata lain, tidak bisa anda masuk / login pada dua atau lebih account anda tersebut dalam waktu yang bersamaan dalam satu browser.

Memang, ada cara untuk membuka lebih dari satu ID profile dalam satu waktu dan satu browser?
Jawabnya Ada, jika anda pengguna Firefox dan sudah mendownload add-ons ini di browser anda.

Ya, Firefox memiliki add-ons bernama Multifox yang memperkenankan anda membuka account website lebih dari satu secara serentak / atau bersamaan.
  • Jika anda belum mendownloadnya, silahkan di download di sini dari browser Firefox anda. Dan :lakukan instalasi dengan meng-klik link Install Multifox di halaman tersebut. Lakukan instalasi add-ons seperti biasa. Setelah melakukan instalasi, restart Firefox agar add-ons dapat berjalan di browser.
  • Setelah Multifox terinstal, di menu File browser anda, akan terdapat perintah baru yaitu: "Open in a New Identity Profile"
Penggunaan

1. Jika anda berniat untuk membuka account kedua anda, cukup pilih perintah File >> New Identity Profile 


2. Firefox kemudian membuka jendela baru yang, sebut saja, Profile Window (Jendela Profil). Artinya jendela baru yang memperkenankan anda untuk membuka Profile / Account yang berbeda dengan profile / account yang telah anda buka di jendela pertama dalam situs yang sama. Profile Window baru itu ditandai dengan label angka  2  yang terdapat di ujung kanan address bar browser (di lingkar merah pada screenshot). Maka, di jendela ini anda siap mengakses Account "kedua" dari Gmail, FB, Twitter, Yahoo, Kaskus anda, dsb.


Begitulah seterusnya, jika anda membuka New Identity Profile dari jendela nomor  , maka browser akan membuka jendela baru dengan tanda  3 , maka anda dapat membuka account ketiga anda. 
Lihat screenshot.


https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh6GaqhhqTeM34NZj6u9vCPJuv4K1eAz76EFHCW03KEHI_xoYATiayybLhVlHQYrkrsWG5ZMvDu4qYHmngon1k7x8GvRtDScVVtnrcwDuMBbw6EtNpGzWA9XjA__omBWK79Vg1YzaaBWMn2/s1600/multifox_use.png

NB
  • Setiap Profile Window menyimpan cookie nya masing masing. Artinya, Multifox akan menyimpan catatan username dan password sesuai Profile Window yang dibuka. Jadi, jika anda ingin membuka Gmail anda di lain waktu, buka di Profile Window yang anda buka sebelumnya. Misalkan, jika yang ingin dibuka adalah account Gmail yang dibuka di Profile Window  2 , bukalah Profile Window  2  , maka secara otomatis akan login ke akun Gmail 2.
  • Jika anda menutup browser Firefox, perlu diingat bahwa di sesi/waktu berikutnya anda membuka Firefox kembali, maka Firefox akan langsung membuka jendela yang terakhir anda tutup pada sesi sebelumya. Jadi, umpama di sesi berikutnya anda ingin masuk ke account anda yang dibuka di Window Profile pertama, maka jendela yang terakhir anda tutup ketika mengakhiri kegiatan browsing anda adalah Window Profile yang pertama juga. 
Selamat Mencoba.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

I welcome for Critique, Opinion, Commentary, Suggestion, and Arguments.
Thanks for visiting and writing here.